Jenis Jenis Partisipasi Menurut Para Ahli

Loading...
Jenis-jenis partisipasi menurut para ahli dan pakar akan dibahas dengan lengkap pada materi pelajaran sosiologi sebagai berikut ini. Adapun point-point pokok pembahasan yang akan dijelaskan pada materi pendidikan sosiologi dibawah ini yakni apa saja jenis-jenis partisipasi masyarakat dalam proses pembangunan fisik maupun non fisik lengkap dengan daftar pustakanya.

Jenis partisipasi

Dibawah ini akan diuraikan beberapa jenis partisipasi menurut para ahli dan pakar lengkap dengan daftar pustakanya yang dapat dijelaskan satu persatu antara lain sebagai berikut.

Maran (dalam Yuwono, 2001:150)

Didalam bukunya beliau menjelaskan bahwa terdapat beberapa jenis partisipasi yang ada pada masyarakat yang terdiri dari antara lain sebagai berikut :
Jenis Jenis Partisipasi Menurut Para Ahli

1. Partisipasi politik
Partisipasi dalam partai politik yang terdiri dari partisipasi aktif dimana orang-orang yang bersangkutan menduduki jabatan-jabatan tertentu dalam suatu organisasi politik, memberikan dukungan keuangan atau membayar iuran keanggotaan dan partisipasi pasif sebaliknya.

2. Partisipasi umum
Partisipasi berupa mengikuti suatu rapat umum, demonstrasi yang diselenggarakan oleh suatu organisasi oleh suatu organisasi politik dan atau kelompok kepentingan tertentu. Partisipasi bersifat spontan tapi sering dimanfaatkan partai politik atau kelompok kepentingan untuk memenuhi agenda politiknya masing-masing.

3. Partisipasi singkat
Partisipasi yang bersifat singkat adalah diskusi informal yang dilakukan baik dalam keluarga, tempat kerja maupun tempat lainnya.

4. Partisipasi tidak menuntut upaya
Partisipasi yang tidak menuntut banyak upaya adalah ikut memberikan suara dalam suatu kegiatan pemungutan suara.

Chochelas (dalam Supriatna, 2000:83)

Didalam bukunya beliau menjelaskan bahwa partisipasi terbagi kedalam dua jenis yakni partisipasi dalam pengertian teknis dan partisipasi dalam pengertian politik. Untuk lebih jelasnya dapat diuraikan sebagai berikut :

1. Partisipasi teknis
Partisipasi teknis diartikan sebagai teknik untuk mengikut-sertakan masyarakat dalam mendefinisikan masalah, mengumpulkan data, menganalisis data dan mengimplementasikan hasilnya.

2. Partisipasi politik
Partisipasi politik diartikan sebagai pemberian kekuasaan dan kontrol kepada masyarakat melalui pilihan-pilihan untuk beraksi, berotonomi dan berefleksi terutama melalui pengembangan dan penguatan kelembagaan.

Pada pelaksanaan pembangunan, peran masyarakat sangat dibutuhkan dalam berpartisipasi. Hal tersebut karena partisipasi adalah keterlibatan masyarakat secara aktif dalam proses penentuan arah dan strategi kebijaksanaan pembangunan yang dilaksanakan pemerintah.

Untuk mengetahui lebih lanjut tentang apa saja arti partisipasi menurut para ahli, arti masyarakat menurut para pakar dan apa saja pengertian partisipasi masyarakat menurut para ahli dan pakar, dapat kalian temukan pada halaman sebagai berikut dibawah ini.

Baca ini :

Demikian pembahasan mengenai jenis-jenis partisipasi menurut para ahli dan pakar, semoga bermanfaat dan dapat menjadi referensi informasi didalam mengetahui apa saja jenis-jenis partisipasi masyarakat dalam proses pembangunan fisik maupun pembangunan non fisik.

Daftar pustaka

Supriatna, Tjahya. S.U. 2000. Strategi Pembangunan dan Kemiskinan. Jakarta : PT. Rineka Cipta.
Yuwono, Teguh. 2001. Manajemen Otonomi Daerah : Membangun Daerah Berdasarkan Paradigma Baru. Semarang : Ciyapps Diponegoro Universiti.
Loading...
Loading...