Loading...
10+ Soal dan jawaban sosiologi tentang hubungan sosial akan dibahas lengkap pada contoh soal pelajaran pendidikan sosiologi sebagai berikut ini. Adapun soal-soal sosiologi dibawah ini akan dibahas lengkap beserta dengan jawabannya.
Dengan demikian, contoh soal yang dilengkapi dengan jawabannya ini dapat membantu bagi kalian yang kesulitan mencari kunci jawaban soal materi pelajaran sosiologi tentang hubungan sosial. Semoga ini bermanfaat untuk kita semua dan dibawah ini #10 contoh soal lengkap dengan kunci jawabannya sebagai berikut :
10+ Soal Dan Jawaban Materi Pelajaran Sosiologi
Hubungan Sosial
1. Pertandingan sepak bola antara dua kesebelasan menunjukkan bentuk hubungan sosial …..
a. Kelompok dengan kelompok
b. Individu dengan kelompok
c. Individu dengan Individu
d. Kelompok dengan individu
Jawaban : A.
2. Syarat terjadinya hubungan sosial adalah komunikasi karena seseorang dapat …..
a. Memberikan dorongan emosional
b. Menimbulkan hubungan romantis
c. Menimbulkan saling pengertian antarindividu satu dengan lainnya
d. Menimbulkan pertentangan
Jawaban : C.
3. Demonstrasi menentang suatu kebijakan merupakan salah satu contoh …..
a. Akomodasi
b. Akulturasi
c. Konflik
d. Kontravensi
Jawaban : D.
4. Komunikasi dapat menghasilkan kerja sama apabila …..
a. Tidak terjadi bentrok
b. Terjadi pergaulan
c. Timbul sikap saling memahami maksud dan tujuan
d. Semua pihak sama-sama diuntungkan
Jawaban : C.
5. Berikut yang bukan menunjukkan wujud interaksi sosial adalah ….
a. Saling mencibir
b. Berjabatan tangan
c. Berteriak-teriak
d. Saling mengejek
Jawaban : C.
6. perbedaan pendapat merupakan penyebab terjadinya …..
a. Adaptasi
b. Kontravensi
c. Akomodasi
d. Indentifikasi
Jawaban : B.
7. Penyelesaian konflik antara kelompok sosial masyarakat melalui proses yang difasilitasi dan dipandu oleh pihak pemerintah merupakan akomodasi baru dalam bentuk …..
a. Mediasi
b. Arbitrase
c. Koordinasi
d. Konsiliasi
Jawaban : D.
8. Pernyataan berikut yang merupakan contoh kontak primer langsung adalah …..
a. Adit menelpon Faisal
b. Fahmi berkirim surat pada ibu
c. Mita berkirim salam lewat radio
d. Andi berjabat tangan dengan Edo
Jawaban : D.
9. Musyawarah ganti rugi antara pengusaha atau pemerintah dengan masyarakat dalam masalah pembebasan tanah merupakan contoh dari bentuk akomodasi, yaitu …..
a. Kompromi
b. Toleransi
c. Konversi
d. Mediasi
Jawaban : A.
10. Hubungan sosial terjadi jika terdapat unsur berikut ini, kecuali …..
a. Komunikasi
b. Adanya tujuan
c. Pertemuan dua individu atau lebih
d. Adanya peristiwa menarik
Jawaban : D.
Demikian pembahasan mengenai contoh 10+ soal dan jawaban sosiologi tentang hubungan sosial, semoga bermanfaat, bisa menjadi solusi kalian dalam mencari kunci jawaban materi pendidikan sosiologi tentang interaksi sosial.
Loading...
Loading...